Berkarya di Mana Saja Bisa

Kemarin sebenarnya saya cukup malas untuk ikut ke Central Park.  Kenapa? Ada beberapa alasan, yang paling utama, saya tidak suka ke mal kalau tidak ada keperluan yang spesifik.  Saya bukan tipe yang suka pergi ke mal untuk jalan-jalan atau kongkow-kongkow.  Saya lebih suka ke coffee shop atau tempat yang tidak terlalu berisik.  Kedua, menemani istri arisan.  Jangan salah mengerti ya, bukan tidak suka menemani istrinya, tapi tidak suka karena saya tidak tahu nanti harus ngapain di arisan yang isinya ibu-ibu semua hahaha.  Ketiga, pikiran saya  masih di laptop, banyak yang harus saya kerjakan.  Ya kita tidak hidup sendirian, tidak bisa maunya kita saja, harus seimbang agar sama-sama senang.  Keempat, Central Park. B. O. S. A. N. Saya sudah membayangkan, "Nanti pasti nongkrong di Tribeca, trus mereka ngobrol-ngobrol, gua mentok-mentok ke smoking area, ngerokok, browsing, trus gua ke Gramedia baca-baca buku, trus gua ke ke Starbucks buat ngopi, dan seterusnya."  Ketebak!

Read More

Jalan-jalan Ke Pasar Lama Tangerang dan Pabrik Dodol

"Mas jangan lupa ya tar kasih saya fotonya", kata salah satu penjual buah di Pasar Lama Tangerang waktu saya minta ijin memotretnya waktu sedang berjualan.  Itu salah 1 dari banyak respon para penjual sewaktu kami 'hunting' foto.  Mungkin karena sering melihat fotografer datang untuk hunting, para penjual disini sudah terbiasa melihat kamera. 

Pasar Lama Tangerang dan Pabrik Dodol Ny. Lauw adalah dua tempat yang sudah lama ingin saya kunjungi dan akhirnya kesampaian bersama grup dari infofotografi.com.  

Read More

Japan - A Family Adventure (Day 10 - Hitachi Seaside Park, Tokyo Station, & Akihabara)

Ini hari terakhir kami di Jepang, besok sudah harus pulang ke Jakarta dengan pesawat sore.  Hari ini jadwal kami adalah mengunjungi Hitachi Seaside Park di Ibaraki.  Cukup jauh dan cukup banyak berganti kereta.  Berikut cara mencapai Hitachi Seaside Park menggunakan JR Tokyo Wide Pass.

Read More