Hari Senin, tanggal 17 Juli 2017 yang lalu adalah hari yang sangat dinantikan oleh anak kami Hugo. Kenapa? Karena hari itu adalah hari pertama Hugo masuk sekolah TK A. Sejak lahir pada momen-momen penting Hugo pasti saya dokumentasikan dengan foto, dengan harapan saat dia dewasa nanti dia akan senang membuka-buka album foto dan memutar kembali kenangan-kenangan bersama kami. :)
Sudah saya janjikan sebelumnya, "Nanti kalau sudah mau masuk sekolah kita foto di studio ya." Dan sehari sebelum masuk sekolah, yaitu pada hari Minggu, sepulang dari gereja Hugo langsung menagih janji saya agar di foto di studio. Sibuk sekali dia bersiap-siap mulai dari memilih seragam, bawa tas sekolahnya, kotak makanannya, botol minum, dan crayon barunya. Lucu banget.
Selama sesi foto cukup menyenangkan karena saya sedikitpun tidak mengarahkan gaya, semuanya Hugo yang inisiatif untuk urusan gaya. Mau lihat gayanya kaya apa?
Sesi foto berlangsung cukup cepat karena anak-anak cepat sekali bosan. Maaf sekali, untuk lighting diagram tidak akan saya share di post ini tapi pasti akan saya tulis secara terpisah.
Akhirnya hari yang ditunggu pun tiba, keesokan harinya Hugo bangun cukup cepat, pkl. 06.00 pagi sudah bangun dan langsung saya mandikan dan menggunakan seragam. Setelah sarapan langsung menggunakan tas dan masuk ke mobil.
Tiba di sekolah, Hugo bangga sekali dan berjalan dengan percaya diri memasuki lingkungan sekolah sambil menggandeng tangan saya dan istri saya. Sedikit malu-malu untuk bersosialisasi tapi masih tahap wajar. Kami temani dia bermain di pekarangan sekolah hingga akhirnya bel sekolah pun berbunyi dan waktunya baris-berbaris untuk memulai pengumuman dan masuk sekolah.
Masuk ke kelas pun dia tidak kami temani, duduk di tempat yang sudah ditentukan, sama sekali tidak menangis. Kami pun menunggu di luar karena menurut himbauan guru apabila anaknya sudah percaya diri tidak perlu ditemani.
Akhirnya kami pun menunggu di luar dan saya sedikit termenung karena senang dan sekaligus agak sedih. Kenangan demi kenangan bermunculan pada saat Hugo lahir dan kami gendong-gendong. Saya masih ingat jelas bagaimana ekspresi mukanya dan tawanya pada saat langkah pertama dia mulai berjalan. Saya juga teringat kata pertama, "Papa, Mama", lagu pertama yang dia nyanyikan, "Cicak cicak di dinding". Sekarang, dia masuk ke kelas, sedikit pun dia tidak keluar kelas mencari kami. Hari pertama ini, sering sekali pintu kelas terbuka karena ada saja anak yang menangis, dan bodohnya saya, saya justru berharap Hugo nangis keluar mencari kami.
Karena minggu pertama, kegiatan belajar hanya 1 jam saja. Tepat pukul 08.30 bel sekolah pun berbunyi dan pintu kelas terbuka. Hugo pun keluar dan dengan tawanya yang khas dia lari ke arah kami untuk memeluk kami lalu bertanya, "Papa, Mama, Hugo di kelas gak nangis, Hugo hebat kan?"
"Iya dong, Hugo hebat, papa mama bangga sama Hugo."
All shots with Fujifilm X-T2 | XF 23.
Jangan lupa untuk subscribe ya untuk update cerita-cerita berikutnya. Terima kasih.
Wira Siahaan